500 Warga Ikuti Pengajian Akbar LDII Kerinci

Share to :
Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

Kerinci (2/11). Sekitar 500 warga mengikuti pengajian akbar yang digelar oleh PC LDII Kayu Aro, Kabupaten Kerinci Jambi. Pengajian tersebut digelar pada Minggu (8/10). 

Pengajian tersebut diisi oleh tausyiah agama yang disampaikan oleh Ustad Ratmojo Fadilah. Pada kesempatan tersebut, ia mengajak warga LDII untuk meningkatkan karakter budi luhur dalam bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara. m

Sementara itu, Ketua DPD LDII Kerinci Daprianto juga memberikan sosialisasi tentang program kerja LDII Kerinci dalam peningkatan karakter warga LDII. “Sebagai warga LDII agar selalu mempraktekan 29 karakter dalam bermasyarakat dan berbangsa,” ungkapnya.

Ia juga mengimbau warga LDII agar bersikap netral aktrif dalam menghadapi Pemilu 2024. “Dan untuk menghadapi tahun politik diharapkan warga LDII agar mengunakan hak pilihnya jangan sampai golput dan tetap menjaga kerukunan sesama warga LDII walaupun beda pilihan,” ujar Daprian.

 

Oleh: S07WIN (Jambi 08.09) Wiwin Eka Putra (contributor) / Fitri Utami (editor)

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram