
Kota Jambi (19/9). Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke-80, warga Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Pimpinan Anak Cabang (PAC) Pasir Putih, Kecamatan Jambi Selatan, antusias mengikuti berbagai perlombaan di tingkat rukun tetangga (RT).
Kegiatan yang berlangsung meriah pada Minggu (24/8) itu digelar di halaman rumah Bapak Kamim, Lorong Kartika, Kelurahan Pasir Putih, Jambi Selatan. Tidak hanya ibu-ibu LDII, puluhan warga dari lingkungan sekitar RT 10 juga turut berpartisipasi.
Beragam perlombaan seru dan menghibur diselenggarakan panitia, salah satunya lomba memasak dan menghias tumpeng yang menjadi ajang kreativitas sekaligus kebersamaan. Sri Rizki Fitriana, ketua kelompok menghias tumpeng perwakilan Masjid An-Nur, mengajak rekan-rekannya untuk kompak dalam memasak dan menghias tumpeng. Ibu-ibu PAC LDII Pasir Putih yang tinggal di RT 10 juga menyumbangkan masakannya demi terciptanya tumpeng yang lezat dan indah.
Berkat kekompakan tersebut, kelompok Masjid An-Nur berhasil meraih juara pertama dalam lomba memasak dan menghias tumpeng. Sumardi, pengurus PAC LDII Pasir Putih, mengucapkan selamat sekaligus apresiasi kepada seluruh ibu atas kontribusinya. “Alhamdulillah, atas kekompakan dan kerja sama ibu-ibu di Masjid An-Nur dalam mengikuti lomba tumpeng, kami meraih juara pertama. Jazakumullahu khairan, semoga Allah memberikan aman, selamat, sukses, lancar, dan berkah,” ujarnya.
Lebih lanjut, Sumardi menegaskan, kegiatan ini juga menjadi wujud syukur sekaligus kecintaan terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). “Selain untuk memupuk kerukunan, kegiatan ini adalah bentuk syukur dan kecintaan kami terhadap NKRI dalam merayakan hari kemerdekaan,” tutupnya.
Kunjungi berbagai website LDII
DPP, DPP, Bangkalan, Tanaroja, Gunung Kidul, Kotabaru, Bali, DIY, Jakpus, Jaksel, Jateng, Kudus, Semarang, Aceh, Babel, Balikpapan, Bandung, Banten, Banyuwangi, Batam, Batam, Bekasi, Bengkulu, Bontang, Cianjur, Clincing, Depok, Garut, Jabar, Jakarta, Jakbar, Jakut, Jambi, Jatim, Jayapura, Jember, Jepara, BEkasi, Blitar, Bogor, Cirebon, Kalbar, Kalsel, Kaltara, Kalteng, Karawang, Kediri, Kendari, Kepri, ogor, Bogor, Kutim, Lamongan, Lampung, Lamtim, Kaltim, Madiun, Magelang, Majaelngka, Maluku, Malut, Nabire, NTB, NTT, Pamekasan, Papua, Pabar, Pateng, Pemalang, Purbalingga, Purwokerto, Riau, Sampang, Sampit, Sidoarjo, Sukoharjo, Sulbar, Sulsel, Sultra, Sumbar, Sumsel, Sumut, Tanaban, Tangsel, Tanjung Jabung Barat, Tegal, Tulung Agung, Wonogiri, Minhaj, Nuansa, Sako SPN, Sleman, Tulang Bawang, Wali Barokah, Zoyazaneta, Sulteng

