LDII Kerinci Jadi Pelopor Pelatihan Jurnalistik di Jambi

Share to :
Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

 

Kerinci (13/12). DPD LDII Kerinci menggelar Pelatihan Jurnalistik Tingkat Dasar, Minggu (14/9), bertempat di Gedung BLK Desa Bengkolan Dua, Kecamatan Gunung Tujuh. Kegiatan ini dibuka oleh Ketua DPW LDII Provinsi Jambi, Rahmat Nuruddin, didampingi Sekretaris DPW LDII Provinsi Jambi, H. Mansur, Ketua Biro KIM DPW LDII Provinsi Jambi, Fadhli, serta Ketua DPD LDII Kabupaten Kerinci, Daprianto.

Dalam sambutannya, Ketua DPD LDII Kerinci, Daprianto, menegaskan bahwa penguasaan media menjadi kebutuhan penting bagi warga LDII di era digital. “Saat ini era media tidak bisa kita pungkiri. Salah satu perjuangan kita adalah berdakwah melalui media dan mensyiarkan ajakan kebaikan. Karena itu, penting bagi kita untuk belajar menulis dengan baik sesuai etika jurnalistik,” ujarnya.

Ia juga menyampaikan harapannya kepada para peserta. “Harapannya setelah pelatihan ini, peserta dapat berkontribusi di tingkat PC dan PAC sehingga publik mengetahui berbagai kegiatan LDII, khususnya di Kabupaten Kerinci,” jelasnya.

Sementara itu, Ketua DPW LDII Provinsi Jambi, Rahmat Nuruddin, mengapresiasi rangkaian pelatihan. “Saya mengapresiasi langkah LDII Kerinci, karena kabupaten ini menjadi yang pertama melaksanakan pelatihan jurnalistik. Alhamdulillah kegiatan berjalan dengan baik,” tuturnya.

Pelatihan Jurnalistik Tingkat Dasar ini menjadi langkah strategis DPD LDII Kerinci dalam memperkuat peran media sebagai sarana dakwah dan informasi positif. Melalui kegiatan ini, LDII berharap generasi muda semakin terampil dalam menulis dan menyampaikan informasi bermanfaat bagi masyarakat.

 

 

 

Oleh: Riska Sabilah (editor)

Kunjungi berbagai website LDII

DPP, DPP, Bangkalan, Tanaroja, Gunung Kidul, Kotabaru, Bali, DIY, Jakpus, Jaksel, Jateng, Kudus, Semarang, Aceh, Babel, Balikpapan, Bandung, Banten, Banyuwangi, Batam, Batam, Bekasi, Bengkulu, Bontang, Cianjur, Clincing, Depok, Garut, Jabar, Jakarta, Jakbar, Jakut, Jambi, Jatim, Jayapura, Jember, Jepara, BEkasi, Blitar, Bogor, Cirebon, Kalbar, Kalsel, Kaltara, Kalteng, Karawang, Kediri, Kendari, Kepri, ogor, Bogor, Kutim, Lamongan, Lampung, Lamtim, Kaltim, Madiun, Magelang, Majaelngka, Maluku, Malut, Nabire, NTB, NTT, Pamekasan, Papua, Pabar, Pateng, Pemalang, Purbalingga, Purwokerto, Riau, Sampang, Sampit, Sidoarjo, Sukoharjo, Sulbar, Sulsel, Sultra, Sumbar, Sumsel, Sumut, Tanaban, Tangsel, Tanjung Jabung Barat, Tegal, Tulung Agung, Wonogiri, Minhaj, Nuansa, Sako SPN, Sleman, Tulang Bawang, Wali Barokah, Zoyazaneta, Sulteng

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram