Marhaban Ya Ramadhan

Ramadhan
Share to :
Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

Alhamdulillah Allah masih mengizinkan kita untuk menjumpai bulan Ramadhan tahun ini yang jatuh pada 1 Ramadhan 1441 H / Jumat 24 April 2020 makanya kepada semua umat muslim terutama muslimah yang masih mempunyai hutang puasa ramadhan supaya segera memerlukan membayar hutang puasanya. Kita sebagai umat muslim didalam bulan Ramadhan tahun ini supaya usaha membersihkan diri dari dosa dosa, pelanggaran pelanggaran, kemaksiatan kemaksiatan, perbuatan lahan yang telah kita kerjakan karena kesemuanya itu melanggar peraturan Allah, Rosul dan supaya ditaubati betul-betul lahir bathin, karena Allah dengan taubatan nasuha, serta pelanggaran terhadap hak hak anak adam supaya ditaubati dan diselesaikan agar dapat saling memaafkan.

Didalam bulan Ramadhan tahun ini semua umat muslim diusahakan dapat melaksanakan/mengepolkan ibadah/meningkatkan amalan amalannya melebihi selain ramadhan. Sebab dalam bulan Ramadhan semua amalan dilipatgandakan pahalanya oleh Allah.

“Maka Berhati-hatilah kalian pada bulan Ramadhan, sesungguhnya kebaikan kebaikan di bulan Ramadhan itu dilipatgandakan pada apa apa yang tidak dilipatgandakan dalam selain bulan Ramadhan, demikian pula kejelekan kejelekan (juga dilipatgandakan) (HR. thobroni)

Rasulullah SAW dan para sahabatnya juga telah memberikan contoh yaitu dengan Ngelembur dalam bulan Ramadhan baik sholat sunnah, membaca Al-Quran maupun shodaqoh.

Maka ini menjadi nasehat untuk kita semua agar selama bulan Ramadhan supaya memerlukan mengerjakan sholat sunnah tarawih dan sholat sunnah lainnya. Dan dianjurkan bagi umat Islam yang sudah dapat membaca Al-Quran dalam bulan Ramadhan tahun ini agar diusahakan mengkhatamkan Al-Quran, adapun bagi yang belum lancar supaya meningkatkan belajar membaca Al-Quran sampai lancar. Selain itu shodaqoh juga harus dipersungguh, terutama shodaqoh fii sabilillah, karena harta yang kita serahkan untuk agama Allah itu menjadi simpanan yang akan kita ambil sendiri kita nikmati sendiri di surga yang tidak dapat dicuri oleh orang lain, makanya kita harus benar benar yaqin berdasarkan dalil dalam Alquran :

وَمَا تُقَدِّمُوْا لِاَنْفُسِكُمْ مِّنْ خَيْرٍ تَجِدُوْهُ عِنْدَ اللّٰهِ ۙهُوَ خَيْرًا وَّاَعْظَمَ اَجْرًاۗ 

artinya : dan apa-apa yang kalian dahulukan untuk diri kalian berupa kebaikan-kebaikan akan kalian jumpai disisi Allah, itu lebih baik dan lebih besar pahalanya. (QS Al Muzzammil : 20)

Kontributor : Syifa / Lines Sumbar

Gambar oleh john peter dari Pixabay

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram