——————–
Jambi (30/9). Membina anak dengan ilmu agama sejak usia dini menjadi salah satu fokus utama kegiatan keagamaan di Masjid Al Mukmin, Kelurahan Tambaksari, Kecamatan Jambi Selatan. Hal ini disampaikan oleh Ustaz Abdurrahman Zaqi saat diwawancarai awak media pada Kamis (21/8).
Menurutnya, pembekalan ilmu agama sejak kecil sangat penting agar anak-anak mampu memahami ajaran Islam yang bersumber dari Al-Quran dan Al-Hadist. “Sejak dini anak harus diajarkan ilmu agama. Dengan ilmu agama, maka anak akan mengerti dan memahami nilai-nilai yang terkandung di dalam Al-Quran dan Al-Hadist,” ujar Ustaz Zaqi.
Kegiatan pengajian di Masjid Al Mukmin rutin dilaksanakan dalam beberapa kelas, baik sore hari selepas salat Ashar maupun malam selepas salat Magrib. Peserta pengajian berasal dari berbagai jenjang usia, mulai dari anak-anak TK, SD hingga SMP.
Dalam pembelajarannya, para santri kecil diajarkan membaca Al-Quran dengan kaidah tajwid yang benar, menghafal doa-doa Rasulullah SAW, hingga menulis huruf hijaiyah sesuai kaidah dan hukum bacaannya.
“Alhamdulillah, kegiatan ini berjalan lancar berkat dukungan orang tua murid yang selalu setia mengantarkan anak-anak mereka ke masjid. Pengajian ini tidak dipungut biaya dan terbuka untuk siapa saja yang ingin belajar,” tambah Ustaz Zaqi.
Masjid Al Mukmin berada di bawah naungan PAC LDII Kelurahan Tambaksari, yang diketuai Bayu Dwi Arendhanu. Dengan adanya kegiatan ini, Masjid Al Mukmin diharapkan menjadi pusat pembinaan generasi muda Islam yang berakhlak mulia, berilmu, dan berlandaskan iman.
Oleh: ???????????????????? ???????????????????????? ???????????????????????? (contributor) / Riska Sabilah (editor)
Kunjungi berbagai website LDII
DPP, DPP, Bangkalan, Tanaroja, Gunung Kidul, Kotabaru, Bali, DIY, Jakpus, Jaksel, Jateng, Kudus, Semarang, Aceh, Babel, Balikpapan, Bandung, Banten, Banyuwangi, Batam, Batam, Bekasi, Bengkulu, Bontang, Cianjur, Clincing, Depok, Garut, Jabar, Jakarta, Jakbar, Jakut, Jambi, Jatim, Jayapura, Jember, Jepara, BEkasi, Blitar, Bogor, Cirebon, Kalbar, Kalsel, Kaltara, Kalteng, Karawang, Kediri, Kendari, Kepri, ogor, Bogor, Kutim, Lamongan, Lampung, Lamtim, Kaltim, Madiun, Magelang, Majaelngka, Maluku, Malut, Nabire, NTB, NTT, Pamekasan, Papua, Pabar, Pateng, Pemalang, Purbalingga, Purwokerto, Riau, Sampang, Sampit, Sidoarjo, Sukoharjo, Sulbar, Sulsel, Sultra, Sumbar, Sumsel, Sumut, Tanaban, Tangsel, Tanjung Jabung Barat, Tegal, Tulung Agung, Wonogiri, Minhaj, Nuansa, Sako SPN, Sleman, Tulang Bawang, Wali Barokah, Zoyazaneta, Sulteng